Dengan Memanjat Bisa Sehat???

Jika ciri-ciri di bawah terdapat di dalam diri kita, kewaspadaan dan perhatian seriuslah yang pantas kita lakukan. Dan semoga postingan ini menambah semangat kita dalam berolah raga, terutama penulis. Karena begitu penting dan mahalnya sebuah kesehatan, sehingga perlu menjaga tubuh kita agar tetap sehat, segar dan bugar. Sebab mencegah lebih baik daripada mengobati, bukan???

Ciri-ciri Orang yang kurang berolah raga :

1. Terengah-engah saat naik tangga
Seringkali pegawai kantor naik ke lantai menggunakan lift, dari situ kita gak bisa ngecek, sejauh mana nafas kita tahan dengan tanjakan (mobil kali, he...). Coba cek pernafasan Anda dengan 'memanjat' ke lantai atas kantor dengan menggunakan tangga. Tak perlu tinggi-tinggi, dua lantai saja sudah cukup. Jika baru saja naik, nafas kok sudah mulai terengah-engah, maka segeralah atur jadwal untuk berolahraga. Napas yang terengah-engah menandakan tubuh Anda kekurangan oksigen. Rutin berolahraga bermanfaat melancarkan peredaran darah dan menyalurkan oksigen ke seluruh tubuh.

2. Badan lemas dan lesu berkepanjangan
Perasaan lesu dan lemas yang tak kunjung lenyap bahkan setelah beristirahat, bisa jadi mengindikasikan Anda menderita chronic fatigue syndrome. Salah satu jenis pengobatan yang direkomendasikan oleh para ahli adalah dengan melakukan olahraga. Olahraga akan membantu meningkatkan level oksigen di dalam tubuh serta memproduksi hormon endorfin yang mampu mendatangkan perasaan senang dan sehat.

3. Sering telat mikir
Kegiatan olah fisik memang ampuh membantu melancarkan peredaran darah ke seluruh tubuh, termasuk ke otak. Dengan begitu, otak Anda akan mendapatkan suplai oksigen dan air yang dibutuhkan untuk berfungsi dengan baik.

4. Punya masalah tidur
Masalah tidur seperti insomnia seringkali disebabkan oleh gangguan psikis yang mengakibatkan tubuh kesulitan beristirahat. Menurut Shawn Talbott, Ph.D, penulis The Cortisol Connection, olahraga adalah kegiatan yang amat efektif untuk meredakan stres.

5. Bolak-balik terserang flu
Penyakit flu disebabkan oleh virus yang menyerang ketika pertahanan tubuh kita sedang lemah. Untuk menghindarinya, maka sistem imunitas tubuh perlu diperkuat dengan melakukan olahraga. Olahraga teratur berguna memperbaiki fungsi sistem limfatik serta meningkatkan kadar leukosit, sel darah putih yang dalam sistem imunitas tubuh berfungsi memerangi infeksi, termasuk flu (moga aja bukan flu burung).

S E L A M A T   B E R O L A H   R A G A   !!!!!

Comments :

2 komentar to “Dengan Memanjat Bisa Sehat???”
!Rchymera! mengatakan...
on 

Wuich minta ijin mengamankan yang pertama nich bang,btw bagus nich bang artikelnya dan saya suka yg memanjat tapi ada juga yg saya takutkan kalau sudah memanjat takut gak bisa turun xixixi...:D

Och ya,ada kue baru loch ditempat saya jangan lupa mampir yach hehehe...:D

Slm sukses selalu bang rochim...^_^

Parenting mengatakan...
on 

Memanjat bisa bikin sehat? Rajin-rajin aja manjat ^_^ manjat dinding, manjat tebing ^_^

Hari ini q jitak KB kamu ya Pak

Pengikut